ISTN Jakarta – Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) memasuki usia ke-72 tahun pada 5 Desember 2022. Dies Natalis ISTN ke-72 diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan Pertandingan olahraga yang diikuti oleh Dosen, Mahasiswa dan Karyawan diantaranya Pertandingan Voli, Futsal, Bulu Tangkis, Tarik Tambang serta perlombaan Nasi Tumpeng.
Acara dies ISTN yg dilaksanakan di lingkungan ISTN ini mengangkat tema “Menjaga Kekompakan untuk ISTN Jaya”. Rangkaian acara dimulai sejak hari senin, 5 desember 2022 sampai dengan jum’at 9 desember 2022 sebagai sebagai acara puncak. Kegiatan meriah yg diikuti oleh seluruh civitas akademika ISTN melaksanakan jalan sehat, senam sehat, pembagian doorprise serta pemberian penghargaan winduan kepada karyawan ISTN.
ISTN yg sudah berdiri sejak tahun 1950 ini berusaha untuk terus meningkatkan kualitas mutu pendidikan dan tata kelola sesuai jamannya, seperti yg diutarakan oleh rektor ISTN Dr. apt.Lili Musnelina, M.Si pada sambutannya di Auditorium Prof. Roosseno : “Mari kita tingkatkan kualitas tri dharma perguruan tinggi dan tata kelola untuk mewujudkan ISTN sebagai institusi pilihan”.
Dalam pengarungannya menuju institusi pilihan, rektor berorasi kepada seluruh civitas akademika ISTN untuk terus selaras dan terus meningkatkan kekompakan.
“Perjalanan ISTN untuk menjadi institusi pilihan saya analogikan seperti kita melakukan pengarungan, dimana seluruh pedayung harus kompak dan dayung serentak menghadapi rintangan dan tantangan”, ucap rektor yg sudah menjabat dua periode di ISTN.
2121total visits,3visits today